Seperti yang kita ketahui, perkembangan ponsel sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir ini, bahkan satu orang memiliki lebih dari dua sampai tiga ponsel. Tapi taukah anda, bahwa setiap ponsel akan memancarkan sebuah sinyal yang menimbulkan gelombang elektromagnetik, geombang inilah yang mengganggu para lebah, lebah madu khususnya. Mengapa demikian ?
Ya, dalam sebuah studi terbaru yang diterbitkan dalam "Apidologie", Peneliti dan spesialis lebah asal Swiss, Daniel Favre berbagi penemuannya mengenai medan elektromagnetik ponsel dan pengaruhnya terhadap populasi lebah madu. Dalam eksperimennya,Favre menempatkan dua ponsel di dalam sarang lebah dan menyiapkan alat perekan kecil untuk merekam suara lebah ketika ponsel sedang mati. Kemudian saat ponsel diaktifkan, lebah mulai membuat suara bernada tinggi. Suara dengan nada ini biasanya dibuat oleh lebah untuk memberitahukan kwpada teman-temannya bahwa sarang berada dalam keadaan bahaya. Saat lebah terus menerus dalam keadaan seperti ini, mereka akan stress dan kemudian hidup berpencar, tak lama kemudian para lebah itu akan mati, dan populasinya akan terus menurun tentunya. Lalu apa akibatnya terhadap kehidupan manusia ?
Pernahkah anda menonton film animasi yang berjudul Bee Movie ? Dalam film itu menceritakan para lebah yang tidak memproduksi madu lagi, akibatnya sebagian besar tanaman didunia menjadi layu karena tidak ada proses penyerbukan. Nah, hal itulah yang akan terjadi bila tidak ada lebah lagi didunia ini. Hal ini membuktikan teori yang dikemukakan Einstein. Bahwa kepunahan lebah madu mengancam keamanan pangan dunia. Krisis lebah menciptakan ketakutan dikalangan industri makanan,hampir sepertiga hasil pertanian dunia bergantung pada penyerbukan hewan, lebah madu khususnya.
0 komentar:
Posting Komentar